Jawa Timur – Pada tanggal 14 November 2024, Program Studi Teknik Pertanian melaksanakan kunjungan kemitraan ke PT Sinergi Gula Nusantara yang berlokasi di Jawa Timur. Kunjungan ini diwakili oleh dua dosen, yaitu Muhammad Tahir Sapsal, S.TP., M.Si. dan Husnul Mubarak, S.TP., M.Si.
Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk membahas kelanjutan kerja sama di bidang penelitian dan tugas akhir mahasiswa. Selain itu, kegiatan ini juga mencakup monitoring dan evaluasi terhadap program-program yang telah berjalan di PT Sinergi Gula Nusantara.
Dalam diskusi yang berlangsung, kedua belah pihak menyoroti pentingnya sinergi antara dunia akademik dan industri dalam mendukung pengembangan teknologi pertanian, khususnya di sektor gula. Kolaborasi ini diharapkan dapat membuka lebih banyak peluang bagi mahasiswa untuk terlibat dalam penelitian terapan serta membantu PT Sinergi Gula Nusantara Djatiroto dalam mengatasi berbagai tantangan melalui inovasi teknologi.
Kegiatan ini merupakan langkah konkret Program Studi Teknik Pertanian dalam menjalin hubungan strategis dengan mitra industri, guna memperkuat implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, terutama di bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dengan kemitraan ini, diharapkan lahir kontribusi signifikan terhadap keberlanjutan industri gula di Indonesia.